3 Feb 2010

Udah lama banget pengen coba-coba install Mandriva tetapi kesibukan belakangan memang sangat memakan banyak waktu. Bahkan udah keduluan dari temen yang install. Akhirnya kemaren gara-gara ga bisa tidur jadi pengen install Mandriva. Proses instalasinya masih sama seperti saudara-saudara di distro lain. Cukup dengan membaca sedikit dan di "Next" selesai sudah proses instalasinya. Saat proses pemilihan Aplikasi yang akan di install, saya sedikit terheren dengan pilihan desktop "LXDE". Saat itu jenis desktop yang terpilih secara default adalah LXDE. Dalam pikiran saya mulai bertanya-tanya. Jika KDE dan GNOM mungkin sudah akrab dengan saya.


Seperti yang saya kutip dari Wikipedia, LXDE, Lightweight X11 Desktop Environment, adalah sebuah lingkungan desktop yang ringan dan cepat. Sepertinya kehadiran desktop ini didedikasikan bagi kamu-kamu yang punya komputer atau laptop dengan spesifikasi rendah. Dari segi tampilan saya pikir LXDE ini mirip dengan KDE. Hanya saja LXDE ini lebih menjaga agar penggunaan daya menjadi rendah tanpa mengurangi fitur-fitur dari sistem operasi pada umumnya.
 

Sumber Gambar : Wikipedia

Tagged: , , ,

0 Coments:

Posting Komentar

Suwiasa Corp. © 2013 | Powered by Blogger | Blogger Template by DesignCart.org